Wednesday, December 31, 2014

Deep Condolence for airasia QZ8501

Mendengar berita hilangnya kontak pesawat Airasia gue kaget dan juga sedih, tidak ada seseorang yang gue kenal di dalam penerbangan tersebut, tapi gue sebagai FA Wannabe begitu terkejut dengan kejadian ini, , gue nggak bisa ngomong apa-apa, gue bingung dan juga takut, karena kejadian ini sangat berhubungan dengan mimpi besar gue,

yang selalu menjadi pertanyaan besar gue, di dalam benak gue , gue selalu bertanya, bagaimanakah situasi sesaat sebelum kejadian tersebut terjadi, bagaimana keadaan paniknya para penumpang, suara tangis anak, bayi , dan penumpang lainnya yang panik menjadi satu dalam pesawat tersebut, bagaimana paniknya para cabin crew tetapi mereka harus tetap menyembunyikan rasa takut mereka???????

pekerjaan yang besar , memiliki resiko yang besar pula, ketika pintu pesawat mulai tertutup, dan pesawat mulai take off dan terbang, apa yang bisa di lakukan selain berdoa untuk keselamatan???? tidak ada yang tau apa yang akan terjadi di dalam penerbangan tersebut,,

setelah kejadian ini, gue pun mulai bertanya kepada diri gue sendiri, apa lo nggak takut setelah melihat kejadian ini, kakak gue juga sempat bertanya setelah ada kejadian ini,,, ''kamu nggak takut?????''
gue pun menjawab pertanyaan yang di ajukan oleh kakak gue, ''apa yang harus di takutin??" *gue balik nanya dan seolah-olah tegar*
sebenarnya apa yang gue rasain dalam diri gue adalah ''takut'' , ya gue takut setelah ada kejadian ini,sebagai manusia biasa gue masih punya rasa takut, tetapi gue bingung, kenapa gue musti takut???? semua sudah di atur yang di atas, kita hanya bisa menjalani kehidupan yang di berikan oleh tuhan, dan apa karena kejadian tersebut membuat gue mundur dan putus asa menjadi apa yang gue cita-citakan???? ''TIDAK''
Mimpi adalah mimpi, dan takdir adalah takdir, gue harus menjadi sosok wanita hebat yang kuat, rasa takut mungkin ada tetapi  mari kita serahkan semua pada yang kuasa, semoga apa yang kita takutkan tidak menjadi penghalang untuk mimpi kita nantinya amin

dan gue pun berharap dan selalu berharap agar pesawat dapat segera di temukan, begitu juga para korban-korban, semoga yang di tinggalkan di beri begitu banyak ketabahan, dan keikhlasan, amin amin ya allah

we are deeply saddened to hear about the latest news on airasia, our heartfelt prayers go out to all family members, and friends of the victims #PrayforQZ8501


                                                                                                  Garuda Indonesia

No comments:

Post a Comment